
Perlombaan untuk memeriahkan hari Santri Nasional diadakan di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Amin Kapuas. Perlombaan merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan yang akan diadakan untuk memeriahkan hari Santri Nasional. Hari Santri yang jatuh pada hari Sabtu (22/10), dimeriahkan dengan adanya berbagai perlombaan yang diadakan selama 2 hari, yaitu pada Rabu (19/10) dan Kamis (20/10).


Adapun perlombaan yang digelar, diikuti oleh para santri pada jenjang Madrasah Tsanawiyah (MTs), Madrasah Aliyah (MA), dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al-Amin Kapuas. Berbagai perlombaan diikut sertakan dalam kegiatan ini, diantaranya adalah lomba cerdas cermat, lomba pidato bahasa daerah, lomba pembacaan hadits, imlak, serta lomba futsal memakai sarung untuk para santriwan.


Para santri nampak antusias menyambut perlombaan dalam gelaran memeriahkan hari Santri tersebut. Panitia yang menyiapkan rangkaian acara juga merasa terkesan dalam kegiatan ini. “Alhamdulillah kegiatan perlombaan ini sangat seru, dan ramai, apa lagi perlombaan ini beda dari tahun sebelumnya, kalo sebelumnya biasanya hanya upacara hari Santri saja, sekarang dengan adanya perlombaan tambah menyemarakkan hari Santri lagi,” ungkap Ustadzah Aimahmudah selaku panitia kegiatan pada Rabu (20/10). Dalam wawancaranya, Ustadzah Aimah juga berharap untuk tahun selanjutnya pada lomba pidato bahasa daerah, para santri juga dapat menggunakan pakaian daerah mereka masing-masing.

